Box Layout

HTML Layout
Backgroud Images
Backgroud Pattern
blog-img-10

Posted by : wulan

Apakah Naik Jabatan Otomatis Naik Gaji?

Apakah Naik Jabatan Otomatis Naik Gaji?


Pada dasarnya, UU Ketenagakerjaan tidak mengatur secara tegas soal kenaikan gaji.

Namun, Pasal 81 angka 30 Perppu Cipta Kerja tetap mewajibkan pengusaha untuk menyusun struktur dan skala upah sebagai salah satu pedoman pengupahan bagi pekerja yang memiliki masa kerja 1 tahun atau lebih.

Bagaimana ketentuan dan relevansinya terhadap kenaikan jabatan dan gaji?


Apa itu Struktur dan Skala Upah?

Menurut Pasal 1 angka 3 Permenaker 1/2017, struktur dan skala upah adalah susunan tingkat upah terendah hingga tertinggi atau sebaliknya, yang memuat kisaran nominal upah dari terkecil hingga terbesar untuk setiap golongan jabatan.

Lebih lanjut, menurut Pasal 2 ayat (1) Permenaker 1/2017, pedoman itu disusun dengan memperhatikan golongan, jabatan, masa kerja, pendidikan, dan kompetensi.


Tahapan Penyusunan Struktur dan Skala Upah

Berdasarkan Pasal 4 ayat (1) Permenaker 1/2017, penyusunan struktur dan skala upah dapat menggunakan tahapan:

1. Analisa jabatan.
2. Evaluasi jabatan.
3. Penentuan struktur dan skala upah.


Apakah Naik Jabatan Otomatis Naik Gaji?

Sesuai Pasal 92A UU Ketenagakerjaan, peninjauan upah secara berkala harus dilakukan oleh pengusaha dengan memperhatikan kemampuan perusahaan dan produktivitas.

Sehingga, kenaikan gaji sejatinya tidak hanya didasarkan pada jabatan pekerja, tetapi juga dengan mempertimbangkan kemampuan perusahaan.


Meski demikian...

Berdasarkan Pasal 21 ayat (2) PP 36/2021, pada dasarnya struktur dan skala upah wajib diberitahukan kepada seluruh pekerja secara perorangan.

Pemberitahuan itu sekurang-kurangnya terkait struktur dan skala upah pada golongan jabatan pekerja yang bersangkutan.

Oleh karena itu, jika pekerja dinaikkan jabatannya, maka perusahaan wajib memberitahukan struktur dan skala upah dalam golongan jabatan tersebut.


#QADLawOffice #wulanwindiarti #lawyerperempuan #lawyerperempuandananak #lawyerbekasi #lawyer #pengacara #advokat #konsultanhukum #lawyerkekinian #dasarhukum #hukum #hukumindonesia #ylc #kantorhukum #lawyerasing #lawyer